Peristiwa

Rumah Warga Wilukon Tertimpa Pohon Tumbang Saat Angin Kencang

70
×

Rumah Warga Wilukon Tertimpa Pohon Tumbang Saat Angin Kencang

Sebarkan artikel ini

PANDEGLANG | sidikberita.com – Akibat angin kencang rumah salah satu warga Kampung Wilukon RT 02/02 Desa Sukaraja Kecamatan Pulosari Kabupaten Pandeglang tertimpa pohon pada Kamis (12/12/2024) pukul 01.30 dini hari.

Didin Aliyudin pemilik rumah yang tertimpa pohon menjelaskan kronologisnya. “Gerimis disertai angin semalam memang sudah terasa sejak jam 11:30, dan jam 01.30 angin begitu kencang, kami tak menyangka jika pohon Limus tumbang mengenai rumah kami,” jelas Didin.

Pohon Limus yang jatuh menimpa rumah Didin yang mengakibatkan rumah tersebut rusak parah, beruntung dalam peristiwa ini tidak ada korban jiwa.

Mendengar informasi tersebut, pihak Polsek Pulosari dan para KSB langsung menyambangi TKP, rumah warga yang berada di Desa Sukaraja tersebut, “kami bersama pak kanit Intel serta para KSB Kecamatan Pulosari, langsung turun ke TKP dan disana juga sudah ada kepala desa dan warga setempat”, ungkap IPTU Aap Ahmad Safei.

Atas kejadian ini, kepala desa dan warga langsung bergotong royong membantu Didin warga yang terkena musibah.

Menurut Miftah selaku Kasi Kesra Kecamatan Pulosari, menjelaskan, ” yaa memang kami mendengar kabar tersebut, maka kami langsung ke TKP atas perintah pimpinan, kami berikan bantuan dari Kementerian sosial melalui KSB Pulosari. Bantuan tersebut berupa sembako dan lainya,” ungkap Miftah.

Terpantau dari lokasi rumah warga yang tertimpa, warga, aparat desa, Polsek, Koramil dan KSB Pulosari, sedang bergotong royong membenahi puing dan atap rumah Didin Aliyudin.  (Red/RC)