News

Masyarakat dan Pedagang Keluhkan Kondisi Pasar Rangkasbitung

40
×

Masyarakat dan Pedagang Keluhkan Kondisi Pasar Rangkasbitung

Sebarkan artikel ini

 

LEBAK, Sidik-Berita. Com– Pasar Rangkasbitung  yang terletak di jantung Kota Lebak, adalah  salah satu icon Kota Rangkas Bitung, dimana  pusat bergulirnya perekonomian Daerah sekaligus salah satu pemasok Devisa tertinggi di Kabupaten Lebak. 

Pasar yang memang di kelola  oleh Disperindag dan notabene retribusinya lansung ke Pemda Lebak sendiri, seharusnya menjadi perhatian serius dari pihak Pemda setempat agar kondisinya tetap layak, baik dan nyaman bagi si pedagang dan bagi si pembelinya. 

Akan tetapi ini malah sebaliknya, banyak pedagang yang mengeluhkan akan sarana dan prasarana di pasar rangkas tersebut.

“Kita selalu bayar restribusi, tapi kalau hujan ya beginilah air tergenang dimana mana dikarenakan bocor dan terjadi penyumbatan pada saluran air, ya begitulah kadang kadang kami harus buru-buru nutupin dagangan kalau hujan, karena pasti banyak yang bocor, ” ujar salah satu pedagang kepada awak media, Rabu 30 Oktober 2024.

Akibat kebocoran terjadi genangan air di lantai dan becek. Apalagi kalau sudah turun hujan otomatis lansung sepi, orang – orang yang mau belanjapun pada enggan masuk pasar dikarenakan becek dimana mana. 

Dengan kejadian yang sering seperti itu, para pedagang berharap diperhatikan oleh Pemda. Alasan mereka karena retribusi yang selama ini dibayarkan, uangnya kemana larinya. 

Untuk mendapatkan jawaban pasti, awak media menghubungi Disperindag Kabupaten Lebak melalui Kepala Bidangnya, dan memperoleh keterangan apabila tidak ada kendala Bulan  November 2024 ini,  akan diadakan perbaikan pasar terkait banjir dan perbaikan drainase. 

“Semua itu udah ada anggaranya tinggal pengerjaanya saja nanti kita eksekusi, ” terang Yani selaku Kabid Disperindag. 

Lebih lanjut ia menjelaskan perbaikan baru sebatas drainase, perbaikan saluran air, sementara mengenai bagian atap yg sudah banyak bocor mungkin masih menunggu, karena terkait keterbatasan dana tapi itu semua akan diselesaikan pada tahap berikutnya, semoga keluhan dari pedagang bisa diatasi dan pihaknya akan melaksanakan perbaikan secara bertahap.***(MY)