SERANG, Sidik-Berita.Com- 26 Febuari 2025. Komandan Pasukan Khusus grup 1 Kopassus Mengadakan Kegiatan bakti sosial Donor Darah Dalam rangka Memperingati HUT ke 73 Kopassus, Rabu,26/2/25.
“Dengan adanya kegiatan Bhakti sosial Donor Darah guna membantu sesama dan memenuhi kebutuhan persediaan kantong darah PMI Daerah serang serta meningkatkan tali silaturahmi antar instansi pemerintah dan aparatur negara serta untuk meningkatkan kesehatan, “ucap Kolonel Infatri Irfan Amir.
Diikuti 13 peserta Dari berbagai Ormas dan instansi terkait seperti KOREM 064,Polda Banten,Brimob Polda Banten, Basarnas Banten,Mahasiswa sampai Anak anak purnawirawan.Kegiatan Bakti Balai Baladika Taman Kopassus menjadi lokasi kegiatan donor darah yang diselenggarakan tersebut.
Ormas KKPMP beserta jajarannya mengikuti acara tersebut dengan sukarela mendonorkan darahnya untuk membantu menyelamatkan nyawa pasien yang membutuhkan.
Menurut Robani, Ketua Mada ORMAS KKPMP, kegiatan donor darah ini merupakan bagian dari kegiatan bakti sosial yang dilakukan oleh Ormas KKPMP. “Kami ingin membantu menyelamatkan nyawa pasien yang membutuhkan darah, serta meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya donor darah,” kata Robani.
H. Naemy, Marcab Taktakan, juga hadir dalam kegiatan ini dan memberikan apresiasi kepada para peserta yang telah berpartisipasi dalam kegiatan donor darah. “Kegiatan ini sangat penting dan berdampak positif bagi masyarakat. Kami berharap agar kegiatan seperti ini dapat terus dilakukan dan meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya donor darah,” kata H. Naemy.
Kegiatan donor darah ini berlangsung dengan lancar dan sukses, dengan 13 peserta yang telah mendonorkan darahnya. Ormas KKPMP berharap agar kegiatan ini dapat terus dilakukan dan memberikan manfaat bagi masyarakat.***(IkA)