SERANG | sidikberita.com – Camat taktakan terus komunikasikan program unggulan Walikota dan Wakil Walikota Serang dengan para ulama, kiyai dan tokoh masyarakat se-Kecamatan Taktakan.
Camat Taktakan Mamat Rahmat mengundang semua tokoh agama yang ada di Kecamatan Taktakan dalam rangka Sosialisasi, Sinkronisasi dan Harmonisasi antara Pemerintah Kecamatan Taktakan dengan para Ulama, Kiyai dan Tokoh Masyarakat.
Dalam bingkai Ulama dan Umaroh, mereka bersama – sama mengawal juga melaksanakan 13 Program unggulan Walikota dan Wakil Walikota Serang, yang di hadiri oleh KH. Rohmatulloh, Ketua Majelis Ulama Indonesia ( MUI ) Kecamatan Taktakan, KH. Ma’ani Abdullah, pimpinan pondok pesantren Al Qur’an Nurul Rohman dan juga sebagai Ketua Dewan Penasehat LPTQ Taktakan. KH. Satibi, Ketua forum Silaturrahmi Presidium Pondok Pesantren (PSPP) Kecamatan Taktakan juga para ulama, ustadz serta tokoh masyarakat yang bertempat di Aula Kecamatan, Jum’at 28/02/2025.
Dalam sambutannya Mamat Rahmat mengatakan, “Mari kita bina hubungan harmonisasi yang lebih baik lagi antara pemerintah Kecamatan sebagai kepanjangan tangan dari Pak Walikota Serang dalam menjalankan visi misinya khususnya di bidang keagamaan menjadikan “Kota Serang BerAkhlak dan Madani, Kami berharap agar kegiatan ini bisa di sosialisasikan bersama ke masyarakat dan sampai ke masyarakat Taktakan,” Ungkapnya.
Diantara Program unggulan Walikota Serang dalam keagamaan adalah mendata kembali para Guru ngaji, Marbot Musholah/Masjid dan Pemandi jenazah, agar dalam penyaluran bantuannya nanti tepat sasaran.
Mendata dan memonitoring kegiatan majelis ta’lim dan majelis dzikir di tiap-.tiap kampung agar rutin dilaksanakan. Mendata pondok-pondok pesantren baik yang salafi maupun yang modern di tiap Kelurahan. Semua ini dilakukan agar nanti apabila ada program bantuan dari pemerintah baik pemerintah daerah atau pemerintah pusat sudah bisa disalurkan dengan tepat sasaran.
Apalagi Kecamatan Taktakan menjadi juara umum dalam lomba MTQ (Musabaqoh Tilawatil Qur’an) tingkat Kota Serang yang dilaksanakan di RTH (Ruang Terbuka Hijau) di Kecamatan Curug. Ini harus kita pertahankan terus dan akan kita bawa ke tingkat Provinsi.
Masih di katakannya, “Kami sekarang sedang gencar – gencarnya melakukan sosialisasi ke masyarakat untuk memastikan agar visi misi Walikota dan Wakil Walikota Serang sampai ke masyarakat. Kami berharap dengan kebersamaan ini pembangunan di Kecamatan Taktakan yang sudah direncanakan melalui hasil Musrenbang, agar kita monitor, bersama lembaga masyarakat juga lembaga Aliansi Taktakan Bersatu yang sudah ada agar bisa dirasakan oleh semua masyarakat Taktakan”, ungkapnya. (Red/wiro)