News

Dukung Program Ketahanan Pangan, Camat Ciomas Manfaatkan Situ Cibanten Untuk Tabur Benih Ikan.

54
×

Dukung Program Ketahanan Pangan, Camat Ciomas Manfaatkan Situ Cibanten Untuk Tabur Benih Ikan.

Sebarkan artikel ini

 

SERANG, Sidik-Berita.Com- Untuk mendukung serta meningkatkan Program Ketahanan  Pangan ter rhadap masyarakat setempat, khususnya warga  Ciomas dan sekitarnya dan para santri, mendukung dengan adanya tabur benih ikan nila sebayak 20.000  benih yang dialokasikan di Situ Cibanten Kabupaten Serang Provinsi Banten. 

Dengan adanya tabur benih ikan ini para santri dan masyarakat sangat menerimanya dengan sukaria dan sikap positive. Karena kelak suatu saat masyarakat akan merasakan hasil dari pembiakan ikan tersebut. 

Dalam acara tabur benih turut hadir beberapa Instansi dan para Tokoh Ulama dari seputar wilayah Kecamatan Ciomas. 

H. Ugun Gurmilang, selaku Camat Ciomas dalam sambutannya, sangat gembira dengan adanya program ini.Ia sangat mendukung penuh hal ini yang menjadi program pemerintah. “Bila perlu danau situ Cibanten  jangan ada yang memancing dulu, karena ikan nya baru kecil kecil, ” ungkapnya. 

“Nanti kita buka satu tahun sekali kita bedah, ” lanjutnya. 

Dalam kesempatan ini hadir pula tokoh masyarakat Ciomas H. Ajo dan para tokoh lain. Sementara dari pihak pemerintah hadir Kapolsek dan Koramil setempat. 

“Mudah mudah dengan adanya benih tabur ikan ini menjadi program tahunan bagi masyarakat setempat,” pungkas Ugun ***(Rzk).