News

Dorong Percepatan Tanam Padi, BPP Taktakan Gencarkan Penyuluhan

71
×

Dorong Percepatan Tanam Padi, BPP Taktakan Gencarkan Penyuluhan

Sebarkan artikel ini

SERANG | sidikberita.com – Upaya mempercepat perluasan tanam padi untuk mendukung swasembada pangan terus digencarkan. Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) Taktakan, Kota Serang, menggelar kegiatan penyuluhan dan bimbingan teknis kepada para petani se-Kecamatan Taktakan, Selasa (15/4/2025).

Kegiatan yang berlangsung di Aula BPP Taktakan itu menghadirkan Kepala Balai Perakitan Modernisasi Pertanian (BRMP) Provinsi Banten, dr. Ismatun Hidayat, sebagai narasumber. Hadir pula Koordinator BPP Taktakan, Kursin, Babinsa Drangong Serma Faisal, serta perwakilan dari kelompok tani di 13 kelurahan di wilayah tersebut.

Penyuluhan ini berfokus pada teknik budidaya padi yang baik, mulai dari pemilihan bibit unggul hingga cara membuka lahan sawah baru agar siap tanam. Langkah ini diharapkan dapat mendorong hasil panen yang lebih optimal dan berkelanjutan.

“Di Taktakan ada 48 kelompok tani aktif yang rutin kami dampingi melalui penyuluhan langsung ke lapangan,” ujar Kursin. Ia menambahkan, kegiatan tersebut merupakan bagian dari upaya mendukung program swasembada pangan yang dicanangkan pemerintah pusat serta selaras dengan program Walikota dan Wakil Walikota Serang.

Melalui sosialisasi dan pendampingan intensif, BPP Taktakan berharap dapat meningkatkan kapasitas petani dalam mengelola lahan dan produksi secara mandiri dan efisien. (Red/Wiro)