SERANG | sidikberita.com – Camat Taktakan, Mamat Rahmat, kembali menggelar pengajian bulanan rutin yang dihadiri oleh jajaran aparatur kecamatan, Selasa (15/4/2025). Kegiatan keagamaan ini berlangsung di Aula Kantor Kecamatan Taktakan dan diikuti oleh Sekretaris Camat Leni beserta staf, para lurah se-Kecamatan Taktakan, Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) H. Ahmad Rosihudin, Kepala Puskesmas Taktakan H. Yana Supiana, serta tenaga harian lepas (THL) dan staf kelurahan.
Dalam sambutannya, Mamat Rahmat menekankan pentingnya kegiatan ini sebagai bagian dari penguatan spiritual aparatur sekaligus implementasi program keagamaan Pemerintah Kota Serang.
“Pengajian ini merupakan bagian dari program Walikota dan Wakil Walikota Serang. Kita harus tegak lurus mendukung setiap kebijakan beliau demi mewujudkan Kota Serang yang lebih maju,” ujar Mamat.
Ia juga menekankan bahwa Kecamatan Taktakan menjadi salah satu wilayah prioritas yang dijadikan contoh dalam pembangunan dan reformasi birokrasi di tingkat kelurahan.
“Saya berharap para lurah dapat melakukan pembenahan dan siap menghadirkan perubahan di wilayah masing-masing. Jalankan instruksi Walikota dengan penuh tanggung jawab,” tambahnya.
Acara pengajian juga diisi dengan tausiyah oleh Kepala KUA Taktakan H. Ahmad Rosihudin yang menyampaikan pentingnya memperkuat nilai-nilai keislaman dalam kehidupan sosial dan pemerintahan. Kegiatan ditutup dengan doa bersama, dilanjutkan ramah tamah serta pembacaan sholawat nabi dalam suasana kekeluargaan. (Red/Wiro)