Sosial

PAC Pemuda Pancasila Cipocok Jaya Bagikan 300 Takjil dan Nasi Box

94
×

PAC Pemuda Pancasila Cipocok Jaya Bagikan 300 Takjil dan Nasi Box

Sebarkan artikel ini

SERANG | sidikberita.com – Dalam semangat berbagi di bulan suci Ramadan 1446 H, Pimpinan Anak Cabang (PAC) Pemuda Pancasila Kecamatan Cipocok Jaya menggelar aksi sosial dengan membagikan 300 paket takjil kepada masyarakat. Berbagi takjil ini merupakan bentuk kepedulian organisasi terhadap masyarakat, terutama bagi mereka yang sedang dalam perjalanan menjelang waktu berbuka puasa, Kamis (20/3/2025).

Ketua PAC Pemuda Pancasila Kecamatan Cipocok Jaya, Firmansyah S,sos mengatakan, pihaknya membagikan 300 paket takjil berupa bubur kacang ijo, es buah dan nasi box kepada masyarakat. Semoga berbagi ini dapat sedikit membantu masyarakat yang akan berbuka puasa.

“Semoga bisa membantu dan memberikan kebahagiaan bagi mereka yang menjalankan ibadah puasa,” Ungkapnya .

Sementara itu diungkapkan penasehat PAC Pemuda Pancasila kecamatan Cipocok Jaya Om Al Tengkele, mengapresiasi inisiatif yang dilakukan oleh PAC Pemuda Pancasila Kecamatan Cipocok jaya. Ia sangat mendukung kegiatan tersebut, Selain sebagai bentuk kepedulian sosial, ini juga menjadi momentum untuk semakin mendekatkan diri dengan masyarakat. “Semoga kegiatan berbagi ini dapat terus dilakukan dan menjadi inspirasi bagi organisasi lainnya,” kata Om Al.

Kegiatan berbagi takjil ini pun berlangsung dengan lancar dan mendapatkan respon positif dari masyarakat. Mereka merasa terbantu dengan adanya pembagian takjil gratis yang dilakukan oleh Pemuda Pancasila di Kecamatan Cipocok Jaya.

“Dengan semangat kebersamaan dan gotong royong, kita terus berkomitmen untuk hadir di tengah masyarakat dan memberikan manfaat,” tutupnya. (Red-SB/NM)