SERANG | sidikberita.com – Anggota DPRD Kabupaten Serang Komisi 4 Hj.Ida Rosida beserta Ketua Tim Koordinator Pengelolaan Sampah Provinsi Banten Asep Supriatna dan jajaran menyerahkan 1 Unit Motor Cator untuk Desa Tamiang pada Selasa (17/12/2024) di Kantor Kelurahan Desa Tamiang Kecamatan Gunungsari, Kabupaten Serang.
Saat penyerahan Motor Cator, turut hadir Ketua team koordinator pengolahan sampah propinsi Banten, Asep Supriyatna dan rombongan, anggota DPRD Kabupaten Serang dari komisi 4, Hj Ida Rosida, Kepala Desa Tamiang Titin Bainah, beserta Staf juga beberapa tokoh masyarakat, RT dan RW serta kelompok Bank Sampah Mawar Putih yang di ketuai oleh Mahjumi.
Dalam sambutannya Asep Supriyatna mengatakan, ” Saya berharap agar cator ini digunakan sesuai kebutuhan untuk mengangkut sampah yang ada di Desa Tamiang, walaupun ini belum maksimal karena baru 1 unit, tapi nanti kedepannya mudah – mudahan bisa terpenuhi semua, satu kampung satu cator. Dan saya minta Cator ini dirawat dengan baik agar bisa awet dan terus bermanfaat”, Ungkap Asep.
Hj Ida Rosida selaku anggota Dewan menambahkan, ” Saya harap, agar bank sampah yang ada di Desa Tamiang ini, berjalan dan semakin dikembangkan dengan baik agar bisa menambah pemasukan untuk masyarakat Tamiang”, singkatnya.
“Dengan pemberian cator dari Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Banten ini, semoga bisa membantu masyarakat dalam penanganan sampah yang ada di Desa Tamiang ini menjadi bersih. Kami berharap agar Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Banten ini bisa menambah lagi Catornya untuk Desa kami agar di tiap kampung bisa punya cator sendiri kedepannya”, tutur Titin Bainah Kades Tamiang. (Red/slmt)