News

Diskusi Insan Pers PPJTV dan OPD Banten Perkuat Sinergitas

33
×

Diskusi Insan Pers PPJTV dan OPD Banten Perkuat Sinergitas

Sebarkan artikel ini

SERANG | sidikberita.com – Pusat Pengembangan Jurnalistik Televisi (PPJTV) Banten menggelar Temu Media sebagai ajang silaturahmi antara jurnalis dan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Banten di bulan Ramadhan 2025. Acara berlangsung di Saung Gedung Pemuda KP3B, Banten, pada Rabu (19/3/2025).

Dalam kegiatan ini, hadir perwakilan dari Disperindag Provinsi Banten, Novriyadi Purwansah, serta Beni Ismail dari Biro Adpim Sekda Provinsi Banten. Beni Ismail menekankan pentingnya sinergi antara OPD dan insan pers untuk kemajuan daerah.

“Kegiatan ini memberikan ruang diskusi terkait isu-isu terkini dan agenda ke depan agar Banten lebih baik,” ujar Beni Ismail.

Ketua PPJTV Banten, Suherdi, menambahkan bahwa acara ini bertujuan mempererat kemitraan dengan wartawan serta mendorong OPD lebih aktif dalam publikasi dan sosialisasi programnya.

“Pemerintah Provinsi Banten selalu terbuka terhadap masukan maupun kritik yang membangun dari media,” katanya.

Selain diskusi, agenda ini juga mencakup sesi tanya jawab dengan OPD terkait program kerja yang telah berjalan. Novriyadi Purwansah mengapresiasi kegiatan ini dan menyampaikan informasi mengenai bazar murah di Masjid Al-Bantani pada 20 Maret 2025 serta sosialisasi Badan Penyelenggara Sengketa Konsumen (BPSK).

“Pembinaan dan edukasi akan terus dilakukan melalui sosialisasi, bimtek, serta pendampingan,” tutup Novriyadi. (CziYk)