NewsPeristiwa

Akibat Curah Hujan Deras Rumah di Desa Penggalang Ciruas Roboh

147
×

Akibat Curah Hujan Deras Rumah di Desa Penggalang Ciruas Roboh

Sebarkan artikel ini

SERANG | sidikberita.com – Rumah salah satu warga Kampung Keranggan RT.05/RW.04 Desa Penggalang, Kecamatan Ciruas, Kabupaten Serang, Ambruk (Roboh), pada hari Minggu sekitar pukul 09.00 WIB Malam, ini diakibatkan oleh curah hujan yang cukup tinggi dan juga kondisi bangunan rumah yang sudah rapuh, Senin (27/1/25).

Dalam peristiwa ini tidak ada korban jiwa, karena saat rumah tersebut roboh, pemilik rumah sedang berada di luar rumah (tetangga).

Saat di temui wartawan sidikberita.com, Sopiah pemilik Rumah mengatakan, “Sementara ini, saya numpang tidur ke tetangga, dan untuk kebutuhan makan sesehari pun saya hanya tergantung dengan tetangga sekitar”, ungkap Sopiah dengan nada sedih.

“Sampai saat ini belum ada bantuan dari pihak manapun, baik dari Desa atau pemerintah. Semoga dengan adanya pemberitaan ini kami segera mendapatkan bantuan dari pihak desa, pemerintah ataupun yang lainnya”, Ungkap Sopiah penuh harap. (Red/MHB)